Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2021

KUA rembang gandeng Forkopincam lakukan sosialisasi SE no 17 tahun 2021

Gambar
Sosialisasi SE Menag no 17 Rembang - KUA Rembang bersama dengan Forkopincam Rembang mengadakan sosialisasi Surat Edaran Menteri Agama nomor 17 tahun 2021 pada Kamis (15/7) di pendopo Kecamatan Rembang. Sosialisasi ini diadakan bersama DMI kecamatan Rembang, takmir dan nadzir masjid dan musala se-Kecamatan Rembang. Kepala KUA Kecamatan Rembang, H. Ahmad Amin menyampaikan poin SE  tersebut tentang kegiatan tempat ibadah dan Hari Raya Idul Adha pada masa PPKM Darurat. Amin berharap, sosialisasi ini tidak hanya berhenti di acara tersebut saja, namun bisa di sebarluaskan ke jamaah dan nadzir yang hari ini tidak hadir. “Karena pentingnya ini, tolong ini juga di sampaikan kepada semua jamaah dan nadzir yang berhalangan hadir,” harapnya. Camat rembang, H.  Mushtholih menegaskan kepada peserta untuk benar-benar melaksanakan SE nomor 17 itu dengan sepenuhnya. “Prokes ketat dalam melakukan ibadah idul adha tahun ini sangat penting,” tegasnya. Dalam acara tersebut se

ASN Kemenag Serentak Ikuti Hening Cipta

Rembang – Segenap keluarga besar Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rembang mengikuti hening cipta pada Sabtu (7/10/21) dari rumah masing-masing. Hening Cipta untuk mendoakan para penyinta Cocid19 yang telah berpulang ke rahmatullah. Hal ini sesuai dengan perintah Kepala Kankemenag kabupaten Rembang, M. Fatah yang mengajak dan mengharuskan seluruh ASN dan keluarga besar Kantor Kemenag Kabupaten Rembang untuk bersama-sama menyukseskan Gerakan Hening Cipta pada Sabtu, 7 Juli 2021. “Mari kita sejenak meluangkan waktu, berhening cipta untuk bersama-sama mendoakan arwah para Nakes, seluruh pejuang penanggulangan Covid 19 yang telah gugur dan juga seluruh arwah para korban Covid 19.  Semoga mereka diterima di sisi Allah Swt,  mendapatkan tempat terbaik di sisiNya,  dan seluruh keluarga yang ditinggalkan tetap dalam keimanan dan kesabaran,” ungkap Fatah. Fatah juga meminta segenap ASN Kemenag Rembang untuk bersama-sama memenuhi media sosial dengan tagar #PFH101007. Sementara besok Minggu, 11